Menambah Meta Tag di New Blogger

Feb 13, 2008

Idealnya sebelum kita mengundang atau mendaftarkan blog kita ke mesin pencari google dan yahoo ( lihat ). blog kita sudah di isi atau diberi sebuah meta tag, yaitu sebaris  informasi tentang conten dan deskripsi blog kita dengan serangkainya kata kunci atau sering di istilahkan dengan keywords ( sebaris kata atau phrases yang kita tentukan ).

Kata kunci apa yang cocok dengan blog kita ?

Tentu saja yang sesuai dengan isi blog. jangan sampai antara meta tag dan isi blog tidak bersesuaian. karena dengan memanipulasi kata kunci setidaknya akan merugikan dan membuang-buang waktu bagi pengguna internet yang mengharapkan informasi yang relevan.

Sebagai contoh jika blog kita membahas tentang parawisata, maka keywordnya adalah parawisata. Jika blog kita membahas tentang politik, maka keywordnya adalah politik.

Dan yang lebih bagus ketika membuat keyword harus di tambah dengan kata yang lebih spesifik lagi.

Misalkan tentang parawisata bisa di tambah dengan kata yang lebih specifik lagi, seperti Tip parawisata, panduan parawisata dll. Tentang politik : politik islam, politik uang, demokrasi politik dll.

Baiklah saya asumsikan kita telah menemukan kata kunci yang cocok untuk di pasang sebagai meta tag blog. tugas kita sekarang menyisipkanya ke dalam template new blogger kita.

1. buka blog kita dalam tab Template - klik Edit Html.

2. Cari kode ini ( masih dibarisan atas Html.)

<title><data:blog.pageTitle/></title>

2. Kemudian di bawahnya tambahkan atau masukan kode ini .

<meta content='ISI DESCRIPTION ' name='description'/>
<meta content='ISI KEYWORDS ' name='keywords'/>
<meta content='ISI AUTHOR NAME' name='author'/>

Isi Description : Isi dengan keterangan blog kita.
Isi Keywords : Isi dengan kata kunci yang di pisahkan dengan koma misalkan : Politik, Politik Order Baru, Demokrasi Politik.
Isi Author Name : isi dengan nama kita.

ilustrasi gambar.

tentang meta tag

Tambah Vitamin.

Jika anda ingin meluaskan pepahaman dan pengetahuan yang berhubungan dengan cara kerja Search Engine dan keywords ini, saya merekomendaikan anda untuk membacanya di blog belajar-yok.blogspot. atau bisa juga buka di id.wikipedia.org.

Baca Juga :

1.Mendaftarkab Blog di Search Engine Google.

2.Mendaftarkan Blog di Search Engine Yahoo.

 

Ikuti terus update informasi tentang new blogger di blog ini. Silahkan Klik dan masukan emal anda untuk berlanganan Via Email Subscription atau klik Subscribe Via Rss Feed . Makasih juga atas kunjungannya.

Technorati tags: ,

17 comments:

  1. Belajar Tentang SEO adalah bagian yang sangat penting untuk diketahui oleh seorang blogger. Namun sayang banyak bloger Indonesia, terutama yang masih pemula seperti diriku ini belum menyadari dan memahami manfaat SEO sesungguhnya.
    Karena itulah (cari-cari alasan nih) aku berusaha menuliskan dan ingin berbagi kepada sesama bloger yang ingin serius mendapat traffik dari Search Engine (betapa mulianya diriku ini, cuih.. mo muntah.. ada ember mas??, hehehehe). Thank's telah merekomendasikan
    Belajar-Internet sebagai salah
    satu sumber yang kamu anggap cukup berharga... thank's so much ... muuuuahhh...
    BTW.. thank's atas linknya ya.. ma'af neh.. belum sempet bales... soalnya age sok sebok buanget ngerjain blog laen nyang buat cari nafkah... hehehehe.. hanya bisa kasih thank's dulu untuk sementara eneh... bye...brurrr... keep in touch ..

    ReplyDelete
  2. hahaha.. ember ngga punya pake kantong kresek saja neh.. :D
    met.. ber SEO ria saja...

    ReplyDelete
  3. makasi mas, ini sgt membantu sekali...makasi, makasi

    ReplyDelete
  4. Mas, kalau ngedit (menambahkan) script di bagian HTML-nya, kenapa gagal terus ya ? Di status IE-nya ada tanda kuning (void). Mungkin mas Jaloe bisa menerangkan ?

    ReplyDelete
  5. kog aneh bisa gitu yach..
    kalau di firefox gimana mas ?

    atau coba dulu jgn di rubah kode di atas kemudian masukan seperti penjelasan di atas..

    soalnya sy coba ngga ada masalah mas ?

    ReplyDelete
  6. saya telah mencoba semua tips yang di berikan pada blog saya tapi katanya ada kesalahan error pada penulisan htmlnya salahnya dimana ya..

    ReplyDelete
  7. coba mas kode na jgn di copy paste.. terutama untuk tanda kutip < ' > dan slash-nya < / >..di tulis ulang... atau mungkin juga pada pengunaan spasi..

    ReplyDelete
  8. wuih mantab boss tutornya.gw langsung bisa daftarin blog.btw makasih banyak ya boss. http://dotphreaker.blogspot.com

    ReplyDelete
  9. mas gimana kalau ingin meningkatkan page rank.. mapirrr okeyyy

    ReplyDelete
  10. makasih informasinya

    ReplyDelete
  11. Mau tany nih...

    bisa g ya,meta tag ditambah di setiap posting blog kita..
    Saya pengguna New BLogger..

    ReplyDelete
  12. @ Mas Gepeng

    bisa dan sy pernah baca triknya.. namun menurut sy pribadi ngga berpengaruh

    ReplyDelete
  13. bagus mas saya sudah coba dan tidak mengecewakan

    ReplyDelete
  14. makasih infonya
    numpang perkenalan
    http://den-gadgets.blogspot.com/

    ReplyDelete
  15. Thanks for sharing your info. I really appreciate your efforts and I will be waiting for your further write ups thanks once again.

    ReplyDelete